Heha ocean view - Wisata Jogja 2022

Klik link video youtube : 👇

Heha ocean view - Wisata Jogja hits 2022

Link video YouTube :
https://youtu.be/BEgqKu7LsCY


1 Februari 2022
#hehaoceanview #hehaskyview #gunungkidul

Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) punya banyak bentang alam yang unik. Mulai dari pegunungan yang sejuk, hingga daerah pantai dengan tebing-tebing tepi laut yang indah.

Kabupaten Gunungkidul merupakan salah satu kabupaten di DIY yang menawarkan banyak tempat wisata kekinian yang sayang untuk dilewatkan. Salah satu yang paling baru adalah HeHa Ocean View.





Tempat wisata ini masih berada di bawah manajemen yang sama dengan tempat wisata HeHa Sky View di Kecamatan Patuk, Gunungkidul

“Kurang lebih konsepnya sama dengan HeHa Sky View. Cuman kalau kita kan view-nya lebih ke view laut,” kata General Manager HeHa Ocean View Yosaphat Bita Logam.

Jika HeHa Sky View menawarkan pemandangan kota dengan lampu-lampu yang memikat, HeHa Ocean View menawarkan pemandangan laut selatan yang indah, angin sepoi-sepoi khas pantai, dengan pertunjukkan lampu yang mengesankan.

HeHa Ocean View berlokasi tepat di tepi tebing, sehingga pemandangan laut lepas bisa langsung kamu nikmati kala berkunjung ke sana.






Rute termudah dari Jogja ke HeHa Ocean View adalah melalui Jl. Imogiri Barat - Jl. Imogiri Siluk - Jl. Siluk Panggang - Jl. Panggang Wonosari. Setelah itu akan melewati jalan sempit sepanjang 9 km. Jalannya begitu sempit sehingga sulit dilalui mobil yang berpapasan. Seperti biasa, beberapa titik dijaga pemuda yang mengatur lalu lintas sehingga kita perlu menyiapkan uang kecil. Anda juga bisa mempertimbangkan naik motor saja karena sering macet parah saat musim liburan.

TARIF PARKIR DI HEHA OCEAN VIEW
Motor/Sepeda = Rp5.000
Mobil = Rp10.000
Elf/HiAce = Rp25.000
Bus = Rp50.000

JAM BUKA DAN HARGA TIKET MASUK HEHA OCEAN VIEW
Harga tiket masuk HeHa Ocean View berbeda pada hari-hari dan waktu tertentu.

Senin - Jumat
Pk 09.00-15.00 = Rp15.000 per orang
Pk 15.00-20.00 = Rp20.000 per orang
Sabtu, Minggu, dan hari libur
Pk 09.00-21.00 = Rp20.000 per orang
Dari info di atas, kita bisa dapat tiket lebih murah bila masuk sebelum pukul 3 sore dan bukan akhir pekan atau hari libur. Lagipula tempat ini biasanya terlalu ramai saat akhir pekan dan hari libur.





#liburan #liburankeluarga #holidays #holiday #jogjaistimewa #gunungkidul #pantaiselatan #pantaijogja #destination #beachlife #views #travellingvlog #travelling #vlogger #vloger #jalanjalan #fotografia #youtuber #youtubers #youtuberslife #rute #pantaiyogyakarta #explorewisata #explorejogja #destinasiwisata #destinasi #destinasi_wisata

Tidak ada komentar:

Mobil balap sedan Timor

WISATA ALAM // BUMI PERKEMAHAN PLESERAN TAWANGMANGU // RUTE MASUK DALAM KAMPUNG - MENUJU CAMPING

#wisataalam #perkemahan #camping Berikut video rute menuju bukit perkemahan bumi pleseran Tawangmangu Karanganyar Jawa tengah.untuk suasana...

Mobil balap sedan timor